Program Tahunan Tema Pembelajaran di PAUD Bernuansa Islam



Tema adalah topik yang menjadi  payung untuk mengintegrasikan seluruh konsep dan muatan pembelajaran melalui kegiatan main dalam mencapai kompetensi dan tingkat perkembangan yang diharapkan.

Setiap lembaga PAUD memiliki tema  pembelajaran yang berbeda, selain menyesuaikan dengan minat dan kebutuhan anak, lembaga juga mempertimbangkan faktor visi dan misi lembaganya. Seperti PAUD yang berlatar belakang Islam, tentu ingin membuat tema yang Islami atau bernuansakan Islam.

Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan  (KTSP) PAUD 2013 yang tertuang dalam Permendikbud Nomor 146 Tahun 2014 tentang Kurikulum 2013 Pendidikan Anak Usia Dini pada lampiran II, menjadi acauan dan dasar bagi lembaga PAUD yang ingin membuat kurikulum sesuai keadaan lembaganya. Termasuk membuat tema  bernuansa Islam atau dinuansakan Islam.

Download Kurikulum PAUD 2013

Tema bernuansa atau dinuansakan Islam  merupakan susunan tema  pembelajaran dalam setahun  yang susunannya tetap berpedoman pada prinsip pembuatan tema, yaitu Kedekatan, Kesederhanan, Kemenarikan, dan Keinsidentalan. Hanya saja, judul temanya bernuansa Islam.

Pada  program tema setahun, lembaga juga menentukan kegiatan puncak tema yang akan dilakukan untuk memperkuat konsep tema yang telah diterima oleh peserta didik saat pembahasan tema dan kegiatan pembelajaran harian.

Baca : Pedoman Penyusunan Tema PAUD

Pada program tahunan tema pembelajaran di PAUD ini, lembaga juga dapat menentukan konsep bentuk dan warna yang akan diperkenalkan kepada peserta didik melalui kegiatan belajar. Satu bulan usahakan hanya memperkenalkan satu konsep warna dan bentuk, agar peserta didik dapat mengenal dan memahaminya dengan baik sesuai tumbuh kembangnya.

Berikut contoh program tahunan tema pembelajaran di  PAUD beenuansa Islam.



Program Tahunan Tema Pembelajaran di PAUD Bernuansa Islam Program Tahunan Tema Pembelajaran di PAUD Bernuansa Islam Reviewed by Aa Fajar Sang Fakir Ilmu on Monday, April 29, 2019 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.